0882 1765 3132

Jl. Semolowaru Utara Gg.VIII No.35 - Surabaya

Get Update on our recent Safety & Fashion Boots

Tampilkan postingan dengan label Tips. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Tips. Tampilkan semua postingan

Minggu, 24 Juli 2016

Alasan Mengapa Harus Menggunakan Sepatu Safety Untuk Bekerja

Semangat Pagi!!

Satu dari sekian banyak hal yang harus diperhatikan seorang pekerja bidang konstruksi adalah keselamatan serta kesehatan. Perusahaan harus memiliki dan membagikan informasi pada karyawannya tentang peraturan keselamatan kerja. Wujud kepedulian tersebut bisa dengan menyediakan peralatan pelindung diri yang sesuai standart. Alat pelindung diri yang diberikan salah satunya adalah safety shoes atau sepatu safety.

Kenapa pekerja konstruksi wajib memakai sepatu safety? ini alasannya;

1. Kecelakaan pada kaki adalah yang paling umum terjadi.
Kaki merupakan anggota tubuh yang potensinya cukup tinggi mengalami kecelakaan. Karena bagian yang bersentuhan langsung dengan benda asing, misalkan benda tajam seperti paku. Sepatu pelindung dapat melindungi kaki pekerja dari ancaman menginjak paku secara tidak sengaja. Kecelakaan kerja dapat terjadi kapan saja dan dimana saja. Contohnya ketika bekerja membawa peralatan yang berat, tiba - tiba alat bisa terjatuh dan mengenai kaki.

2. Sepatu safety nyaman dipakai pada saat bekerja.
Kenapa harus menggunakan sepatu pelindung ketika bekerja adalah karena kenyamanannya. Karena sepatu jenis ini memang dirancang untuk pekerja, oleh sebab itu kenyamanan sepatu juga diperhatikan. Sepatu sefty yang baik adalah sepatu yang pas dan menutupi mata kaki dengan baik.

3. Kuat dimedan berat sekalipun
Tidak seperti sepatu boot yang dirancang untuk tujuan fashion, sepatu boot safety memiliki desain khusus. Karena sepatu safety kebanyakan dipakai oleh pekerja konstruksi dengan lokasi kerja yang ekstream, maka bahan yang digunakan juga berbeda. Dengan pilihan material bahan yang tepat, kaki Anda tetap aman saat bekerja didaerah seperti hutan, tambang, area terjal dengan kerikil dan batu - batu besar, konstruksi jalan, dll.

4. Perawatan mudah dan murah
Dalam hal perawatan sepatu safety tergolong mudah. Tidak seperti sepatu kantor yang harus disemir tiap hari agar mengkilap, untuk merawat sepatu pelindung cukup menjemurnya dan membersihkannya dari debu dan kotoran. Anda juga tidak perlu mencucinya setiap hari, karena jika dicuci tiap hari malah bisa merusak sepatu itu sendiri.

Baca juga : Tips Merawat Sepatu Safety

5. Modelnya yang fashionable
Jika menurut Anda sepatu safety modelnya kaku dan tidak menarik, maka tandanya Anda harus rajin jalan - jalan ke toko sepatu. Karena model sepatu safety terbaru sekarang ini sangat fashionable. Bahkan ada beberapa model sepatu safety terbaru yang bisa Anda pakai untuk jalan - jalan.

Itulah 5 alasan kenapa harus memakai safety shoes saat bekerja. Hanya diri Anda sendiri yang dapat menjaga keselamatan saat bekerja. Kesadaran untuk memakai alat pelindung diri dimulai dari diri kita sendiri. Meskipun sederhana tapi jangan sepelekan keselamatan Anda. Ingatlah keluarga Anda di rumah yang akan sangat bahagia dengan kehadiran Anda. Semoga artikel singkat mengenai Alasan Kenapa Harus Memakai Sepatu Safety ini bisa memberikan manfaat.
UTAMAKAN KESELAMATAN!!!

Senin, 18 Juli 2016

7 Tips Merawat Sepatu Safety Yang Benar

Sepatu Safety adalah pelindung kaki yang biasa digunakan di area kerja dengan medan berat dan resiko tinggi seperti tambang, dapur atau daerah konstruksi. Yang membedakanya dari sepatu boot biasa adalah adanya tambahan besi baja dibagian depan. Fungsinya jelas yaitu untuk melindungi kaki Anda dari hantaman benda keras.

Meskipun memiliki bahan yang kuat, tapi bukan berarti Anda tak perlu merawatnya. Agar usia sepatu safety Anda bisa panjang dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama Anda juga perlu mewaratnya. Tentunya Anda tak mau kan harus sering - sering membeli sepatu safety baru? karena harga sepasang sepatu safety baru terbilang cukup mahal.

Untuk merawat Sepatu Sefty ini tergolong gampang. Berikut ini beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menjaga sepatu sefty:

1. Simpan Di Tempat Kering
Simpanlah sepatu pelindung di tempat yang kering bersuhu sedang. Karena biasanya bahan pembuatnya dari kulit, maka jika ditaruh di ruang lembab akan mudah berjamur. Jamur inilah yang bisa membuat sepatu pelindung Anda jebol. Selain menjaga bahan kulit dari jamur, tujuan lain menyimpan sepatu safety di tempat kering adalah supaya sol tidak cepat rusak.

2. Rutin Mencuci dan Menyemir Sepatu
Jika sepatu jarang dicuci dan disemir maka akan nampak kotor dan dekil. Anda tentu saja tidak mau kan terlihat menggunakan sepatu yang kotor dan dekil untuk bekerja. Bisa turun penampilan Anda di mata orang lain hanya karena sepatu.

3. Mencuci Sepatu Safety Dengan Detergen Lembut
Anda perlu jeli memilih detergen untuk mencuci sepatu. Pilihlah detergen yang bersifat lembut dan tidak memudarkan warna sepatu Anda. Apabila mencuci dengan detergen yang bersifat keras, maka bisa jadi bahan pewarna sepatu bisa luntur. Warna sepatu yang pudar tentu membuatnya jadi tidak menarik.

4. Gunakan Semprotan Khusus
Khusus untuk sepatu safety yang sudah menjamur, cara terbaik membersihkannya adalah dengan memakai pembersih semprot khusus. Setelah disemprot secara merata maka sikat dengan sikat gigi. Kemudian bilas dan angin - anginkan, bisa juga menggunakan bantuan kipas angin agar lebih cepat kering.

5. Jemur Sepatu Pelindung Dibawah Sinar Matahari
Jemurlah sepatu pelindung Anda pada terik matahari yang tidak terlampau panas. Waktu terbaik untuk menjemur adalah sekitar jam 7 sampai jam 11. Karena jika terlalu panas bisa merusak sepatu pelindung. Taruh juga ganjalan berupa kain kering atau gabus agar sepatu tidak berubah bentuk.

6. Kondisi Kaki Selalu Kering
Jangan sekali-kali memakai sepatu ketika kaki dalam keadan basah. Karena kaki yang basah bisa membuat kuman dan bakteri dalam sepatu berkembang cepat. Jika Anda memiliki kaki yang selalu berkeringat, gunakan kaos kaki dari bahan yang menyerap keringat. Jangan lupa untuk sering - sering menganti kaos kaki Anda agar tidak bau.

7. Memakai Pewangi Sepatu
Produk pewangi sepatu bisa juga Anda gunakan untuk merawat sepatu safety. Anda dapat membeli semprotan khusus ini di toko - toko penyedia peralatan olahraga.

Itulah beberapa cara yang bisa Anda terapkan agar sepatu safety kesayangan berumur panjang. Utamakan keselamatan !!!

Sumber : AnneAhira.com
Hey, we've just launched a new custom color Blogger template. You'll like it - https://t.co/quGl87I2PZ
Join Our Newsletter